Jumat, 10 Juni 2016

Waktu Terus Berjalan & Usia Semakin Berkurang

Waktu adalah sesuatu yang sangat berarti bagi manusia. Namun pada kenyataannya, ada saat-saat tertentu dimana perjalanan hidup ini terasa sangat berat untuk dilalui, karena adanya tekanan yang terus menerus bergulir, akan tetapi harus mengusahakan bagaimana agar tetap terlihat baik-baik saja.

Tuntutan untuk melakukan segala sesuatu dengan baik dan benar, kemudian persaingan yang tidak pernah selesai untuk mengejar kekayaan dan kasih sayang, serta masih banyak lagi kemunduran dan cobaan yang mengejutkan, yang semuanya dilakukan hanya untuk saling adu kekuatan.

Namun, semua itu terimalah karena masalah adalah bagian dari kehidupan sehari-hari. Selain itu, hargailah bahwa adanya masalah dapat menjaga kewaspadaan kita agar tidak lagi terulang pada kesalahan yang sama. Tetaplah menyibukkan diri dengan melahirkan kebaikan, dan terus berkembang dalam pengetahuan, serta kuatkan iman kita dalam menggunakan kesempatan didalam hidup ini kedepan.

Hidup adalah sebuah rentetan waktu. Dari mulai detik yang sedang kita jalani menuju ke menit dan terus melaju hingga menjadi jam, hari, minggu, bulan, bahkan tahun. Lantas sudah sejauh manakah kita memanfaatkan waktu itu? Sementara, semuanya akan dimintai pertanggung jawaban. Maka merugilah orang-orang yang tidak pandai memanfaatkan waktu yang diberikan Allah kepadanya. Allah Ta’ala berfirman,

وَالْعَصْرِ (1) إِنَّ الْإِنْسَانَ لَفِي خُسْرٍ (2) إِلَّا الَّذِينَ آَمَنُوا وَعَمِلُوا الصَّالِحَاتِ وَتَوَاصَوْا بِالْحَقِّ وَتَوَاصَوْا بِالصَّبْرِ (3)

Tidak ada komentar: